Lembaga sosial kemanusiaan SalamAid Nusantara resmi meluncurkan Salam Connect Card (SCC), yang merupakan kartu serba guna yang bisa digunakan oleh para pemetik manfaat untuk menikmati program atau layanan SalamAid.
Luthfi Kurnia, Direktur SalamAid, menyebut bahwa kartu SCC bisa digunakan untuk semua program charity yang digagas lembaga tersebut, salah satunya bisa digunakan para pemetik manfaat saat menabung di Bank Sampah Salam dengan mendapatkan sejumlah poin.
”Dengan kartu SCC, mereka (para pemetik manfaat) bisa menggunakannya untuk mendapatkan layanan kesehatan gratis dan memperoleh bahan pangan (sembako) secara gratis di WSC MART milik SalamAid,” jelasnya.
Poin yang bisa ditukar dengan belanja sembako dan makanan

Poin dari SCC tersebut sejatinya dapat digunakan untuk belanja kebutuhan harian oleh para pemetik manfaat di Gerai Warung Seribu Cinta (WCS Mart) yang mulai digulirkan pada bulan Juli 2022 ini.
Sejak digulirkan tahun 2020, Program WSC merupakan bentuk respons sosial terhadap dampak pandemi Covid-19. Di mana saat itu masyarakat mengurangi aktifitasnya diluar rumah yang berdampak pada merosotnya pengguna transportasi maupun sepinya transaksi ekonomi pada level bawah.
Semoga kehadiran WSC MART bisa menjadi solusi bagi masyarakat miskin untuk tetap bertahan hidup di tengah-tengah melambungnya kebutuhan bahan pangan pokok dan ketidakstabilan ekonomi dan politik dunia.
Bisa juga untuk menikmati layanan kesehatan

Selain dapat digunakan untuk membeli sembako di WSC Mart, kartu SCC juta bisa digunakan untuk berobat gratis di dua klinik kesehatan (Rumah Sehat) yang saat ini dikelola, SalamAid ingin memastikan layanan kesehatan yang baik dan berkualitas dengan biaya murah, dan itu bisa di dapatkan oleh masyarakat pra sejahtera (orang miskin).
Hanya dengan menunjukkan SCC dan menukarkan sampah dengan poin, masyarakat sudah bisa mendapatkan pelayanan kesehatan gratis di 2 klinik Rumah Sehat Salam Walagri dan Rumah Sehat Mutiara Medika di kawasan Bogor, Jawa Barat.
Layanan ini merupakan program Salam Sehat dari lembaga kemanusiaan SalamAid yang telah lebih dari 3 tahun hadir untuk melayani puluhan ribu masyarakat dalam memberikan pelayanan kesehatan.
Semoga dengan integrasi layanan melalui kartu SCC tersebut, semakin banyak pemetik manfaat yang bisa terbantu terkait kebutuhan pangan harian serta kesehatan, sehingga bisa terus produktif dan berjuang untuk keluarga.