Negara-negara dengan jumlah spesies ikan terbanyak

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Ilustrasi ikan karang (isabel terrell/Flickr)

Menjadi salah satu jenis organisme dominan yang mengisi ekosistem air baik berjenis air asin, payau, atau tawar, hingga saat ini diketahui ada sekitar lebih dari 27.000 spesies ikan yang tersebar di seluruh dunia. Di sisi lain ada juga beberapa ilmuwan yang memercayai jika total spesies ikan di dunia mencapai angka 33.600.

Meski begitu, jumlah di atas juga masih dipertanyakan. Karena kenyataannya masih ada wilayah perairan saat ini belum terjamah secara keseluruhan, terutama wilayah laut dalam.

Terlepas dari kondisi tersebut, saat ini beberapa negara diuntungkan karena menyandang gelar sebagai negara dengan cakupan jumlah spesies ikan terbanyak di dunia, dan Indonesia merupakan salah satunya.

Pertama, Australia berada di peringkat teratas dengan catatan sebanyak 4.934 spesies ikan yang berada di wilayah perairan negara tersebut. Sementara itu Indonesia menyusul di peringkat ke-2 dengan keberadaan sebanyak 4.772 spesies, dan diikuti dengan Brasil yang berada di peringkat ke-3 lewat keberadaan sebanyak 4.521 spesies.

Jepang, yang selama ini dikenal sebagai negara konsumsen ikan terbesar di dunia, ternyata ada di peringkat ke-4 dengan total 4.054 spesies. Setelahnya ada China dengan catatan 3.622 spesies di posisi ke-5, diikuti Filipina yang berada di posisi ke-6 dengan catatan sebanyak 3.339 spesies ikan yang dimiliki.

  Perhelatan COP27, antara mimpi dan pengharapan

Negara dengan jumlah spesies ikan terbanyak

Sumber: Datalistz

Artikel Terkait